Untaian Kalimat Pemicu Semangat

بسم الله الرحمن الرحيم Begitu indah, setiap kisah dalam lingkup perputaran waktu, silih berganti meracik kejadian demi kejadian, membuat sebuah sejarah yang bukan sekedar dikenang di masa depan, tapi sebagai pedoman alamiah ilahiyah untuk masa depan yang lebih penuh berkah. Kadang, sebuah duka yang datang membuat hati terasa perih, sedih, pedih. Namun, kemudian sebuah suka datang menyambut, perasaan bahagia, tenang, tentram membuat senyuman indah tiada terkira. Inilah " du-ni-a ", tempat dimana insan bernyawa mencari jalan menuju ketenangan, yang pada sebuah pencariannya, kesukaran beribaratkan kerikil tajam berhamburan menjadi ujian iman bagi hamba-Nya. Allah SWT, dalam Firman-Nya : وَمِن كُلِّ شَىْءٍ خَلَقْنَا زَوْجَيْنِ لَعَلَّكُمْ تَذَكَّرُونَ “ Dan segala sesuatu Kami ciptakan berpasang-pasangan supaya kamu mengingat kebesaran Allah ” (Adz-Dzaariyaat:49).